Kuliah Kerja Lapangan UNNES di PGSP

Jumat Siang, 22/09/2017, mahasiswa Pendidikan Geografi Universitas Negeri Semarang melakukan kunjungan di Parangtritis Geomaritime Science Park (PGSP). Kunjungan ini dalam rangka kuliah kerja lapangan. Selama di PGSP mahasiswa berharap bisa mendapatkan ilmu serta termotivasi untuk lebih giat belajar. Mahasiswa mengunjungi gumuk pasir sebelum ke PGSP. Selama berada di gumuk pasir, mahasiswa mempelajari hal-hal yang berkaitan dengan gumuk pasir secara langsung.

IMG_7593Kunjungan mahasiswa UNNES di PGSP di buka dengan menonton film Geospasial Pesisir Bantul. Diskusi dilakukan seusai menonton film. Antusias mahasiswa terlihat saat diskusi berlangsung, bahkan dosen pendamping pun turut serta dalam sesi diskusi ini. Berbagai pertanyaan mengenai gumuk pasir dan cara menjaga gumuk pasir menjadi pembahasan dalam diskusi. Seusai diskusi mahasiswa UNNES melakukan roundtrip dipandu staff PGSP serta edukator museum. Mahasiswa UNNES juga mencoba mengoperasikan simulator drone. Kunjungan diakhiri dengan foto bersama di depan PGSP.

Linda

Share via :
× Chat Whatsapp