PGSP Menerima Kunjungan Industri SMK N 2 Yogyakarta

Matahari bersinar dengan sangat cerah di hari Selasa, 25 Oktober 2022, secerah wajah siswa SMK N 2 Yogyakarta yang berencana untuk melakukan kunjungan industri dari tanggal 25 hingga 28 Oktober 2022. Salah satu tempat yang menjadi kunjungan industri SMK N 2 Yogyakarta yaitu Parangtritis Geomaritime Science Park. Kunjungan industri di PGSP diikuti oleh siswa jurusan Teknik Geomatika. Kunjungan disambut dengan tangan terbuka oleh staf PGSP dan edukator museum. Sebelum roundtrip museum, siswa diajak untuk menonton film Dinamika Pesisir Parangtritis. Melalui film, diharapkan siswa dapat memahami tentang gumuk pasir terkait bagaimana kondisinya saat ini dan bagaimana upaya yang dilakukan agar gumuk pasir tetap terjaga.

Roundtrip dilakukan usai siswa menonton film dan dimulai dari lantai satu Gedung Kerucut. Gedung Kerucut terdiri dari empat lantai, dimana setiap lantai memiliki tema yang berbeda. Berada di lantai satu siswa diajak untuk belajar mengenai geomaritime, lantai dua belajar pemetaan dan lantai tiga belajar batas wilayah NKRI. Berbagai koleksi yang ada di museum dijelaskan oleh edukator dan staf PGSP. Berhenti sebentar di lantai empat Gedung Kerucut, siswa dapat melihat pemandangan di sekeliling museum. Setelah dari Gedung Kerucut, siswa berjalan di sepanjang lorong pengetahuan sambil mengingat kembali proses terbentuknya gumuk pasir. Berada di Gedung Auditorium beberapa siswa mencoba simulator drone. Kunjungan di akhiri dengan foto bersama di tangga depan Gedung Kerucut.

-Linda-

Share via :
× Chat Whatsapp