Roadshow PGSP Goes to School Cirebon

Diharapkan pengunjung Museum Gumuk Pasir PGSP meningkat setelah roadshow
Roadshow PGSP Menjadi Sarana Memperkenalkan Museum Gumuk Pasir

Parangtritis Geomaritime Science Park yang merupakan bagian dari Badan Informasi Geospasial yang dikelola Bersama dengan Fakultas Geografi Universitas Gadjah Mada, Pemerintah Kabupaten Bantul dan juga Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta memiliki visi untuk menjadi center of excellent for geospatial information technology, education, research and innovation di bidang kepesisiran dan kelautan di Indonesia. Dan salah satu misinya yaitu meningkatkan peran Museum Gumuk Pasir sebagai sarana pembelajaran. Menimbang visi dan misi tersebut PGSP melaksanakan kegiatan promosi dan sosialisasi PGSP melalui program Roadshow PGSP Goes to School.  Program ini dilaksanakan dengan melakukan kunjungan door to door ke sekolah-sekolah. Untuk tujuan kota yang kami datangi kali ini adalah Kota Cirebon dan sekitarnya. Di antaranya sekolah-sekolah yang kami kunjungi pada periode roadshow ini yaitu :

  1. SMAN 1 Cirebon
  2. SMAN 2 Cirebon
  3. SMAN 6 Cirebon
  4. SMAN 7 Cirebon
  5. SMPN 5 Cirebon
  6. SMAN 1 Sliyeg, Indramayu
  7. SMPN 3 Jatibarang, Indramayu
  8. SMAN 1 Indramayu
  9. SMAN 1 Sindang, Indramayu
  10. SMAN 1 Majalengka
  11. SMAN 2 Majalengka
  12. SMPN 1 Kadipaten, Majalengka

 

PGSP memperkanalkan salah satu media dalam pembuatan peta berupa Drone
Pengenalan Pesawat Nirawak Kepada Siswa Siswi SMA 1 Indramayu

Dengan memperkenalkan diri sebagai center of excellent-nya informasi geospasial pesisir, sekolah-sekolah yang didatangi cukup antusias. Baik guru kesiswaan, guru geografi, maupun guru IPS banyak menanyakan terkait kegiatan kunjungan di Museum Gumuk Pasir, prosedur, dan fasilitas diklat yang bisa dipakai. Beruntung kami mempunyai kesempatan untuk menemui ketua Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Geografi di Cirebon dan Indramayu, sehingga kami juga dibantu mensosialisasikan keberadaan PGSP melalui pertemuan MGMP maupun forum yang dibuat. Tim PGSP juga memberikan souvenir seusai selesai sosialisasi berupa peta RBI daerah sekitar, kalender edukasi 2019, dan souvenir khas PGSP lainnya. Harapannya, melalui sosialisasi dan souvenir yang diberikan dapat menjadi sarana memperkenalkan informasi geospasial kepesisiran dan kemaritiman di sekolah.

 


Bernike Hendrastuti
Pendamping Kunjungan dan Promosi
Parangtritis Geomaritime Scince Park
Badan Informasi Geospasial

Share via :
× Chat Whatsapp