TK Al-Azhar Bantul Berkunjung ke Museum Gumuk Pasir

Selasa (28/02/2019) Museum Gumuk Pasir mendapat kunjungan dari siswa-siswi TK Al-Azhar Bantul sebanyak 30 siswa didampingi 5 guru. Anak-anak ini tetap rapi berjalan dalam barisan ketika mulai memasuki museum. Sesekali salah seorang anak tampak berseru senang karena melihat gambar dan tampilan yang ada di dalam museum. Anak-anak juga semangat sekali ketika ditanya tentang objek yang ada di museum. Mereka tampak menjawab dengan bahasa dan pemahaman mereka, nah disinilah tugas edukator untuk mengapresiasi jawaban mereka.

Anak-anak TK Al Azhar sangat antusias sekali dalam mencoba beberapa alat-alat pemetaan yang ada di museum. Secara bergantian mereka mencoba satu persatu alat yang ada. Tidak hanya itu saja, di ruang audio visual mereka juga terlihat menikmati film animasi tentang gumuk pasir. Diskusi kecil pun dilakukan di ruang audio visual dengan memberi pertanyaan kepada siswa-siswi ini, dan ternyata mereka sangat antusias menjawab pertanyaan dari edukator.

Siswa TK Al-Azhar tampak ceria saat berkunjung ke Museum Gumuk Pasir
TK Al-Azhar Bantul Berkunjung di Museum Gumuk Pasir

Pengunjung yang beragam di Museum Gumuk Pasir, menuntut edukator dan pemandu untuk kreatif dalam menyampaikan informasi yang ada di museum. Penyampaian informasi harus disesuaikan dengan usia pengunjung. Sehingga pengunjungpun akan lebih mudah memahami apa isi dari museum. Pengunjung TK seperti TK Al-Azhar ini biasanya akan diberikan informasi sesuai dengan usia mereka, edukator hanya akan menjelaskan gambar apa serta sesekali mengajak interaksi dua pihak tentang pengalaman mereka yang berhubungan dengan objek, sehingga kunjungan menjadi lebih menarik bagi anak-anak seusia mereka. Setelah selesai berkeliling Museum Gumuk Pasir, TK Al Azhar Bantul berkesampatan untuk berfoto di depan pintu museum.


Uun Tsani
Edukator Museum Gumuk Pasir
Parangtritis Geomaritime Scince Park

Share via :
× Chat Whatsapp